Set Fire To The Rain (Adele)

Sabtu, 14 November 2009

Program konvensi minyak tanah

Konvensi minyak tanah adalah program yang dilakukan pemerintah untuk menghadapi krisis bahan bakar minya dunia, dengan mengalihkan pemakaian minyak tanah ke gas elpiji. Program ini sudah dilaksanakan dari tahun 2007 s.d 2010 secara bertahap setiap tahunnya.
Program konvensi ini diserahkan pada Departemen Koperasi dan UKM yang akan memberikan
- satu kompor gas
- regulator
- satu tabumg elpiji 3kg dengan isi perdana.
Kepada setiap rumah tangga secara gratis.

PENGERTIAN LPG
LPG (liqueeied petroleum gas) merupakan hasil produksi kilang minyak dan kilang gas yang komponen utamanya adalah gas propana (C3H8) dan butana (C4H10) lebih kurang 99% dan selebihnya adalah gas pentana (C5H12) yang dicairkan.
LPG lebih berat dari udara dengan berat jenis 2,01 (dibanding dengan udara)
- Perbandingan komposisi:
propana (C3H8) : butana (C4H10)
30 : 70
- Nilai kalori:
+21.000 BTU/lb
Di dalam LPG biasanya ditambahkan zat mercapta untuk memberikan bau yang khas, untuk mengantisipasi saat terjadi kebocoran gas sehingga dapat terdeteksi dengan cepat.

MANFAAT PEMAKAIAN LPG
Pemakaian LPG memiliki banyak manfaatnya daripada menggunakan minyak tanah misal:
1. Lebih hemat, karena harga elpiji lebih murah dibandingkan penggunaan minyak tanah
2. Memasak lebih cepat sehingga bisa menghemat waktu dan dapat istirahat lebih cepat
3. Makanan yang dihasilkan lebih sehat
4. Alat dan perkakas dapur yang digunakan untuk memasak lebih bersih sehingga mencucinya lebih mudah dan cepat
5. LPG tidak mengeluarkan polusi di dapur sehingga dapur lebih bersih
6. Lebih aman karema saat terjadi kebocoran gas sudah terdeteksi dengan baunya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar